Pengaruh SSD Pada komputer

Pengaruh SSD pada komputer mungkin sedang anda cari saat ini. Di era sekarang ini, penggunaan SSD menjadi salah satu yang cukup penting untuk menunjang kinerja dari komputer berjalan dengan maksimal. Memang diketahui bahwa komputer maupun laptop di era sekarang ini masih banyak yang menggunakan HDD. Tidak masalah memang mengenai hal tersebut, tetapi tetap harus diperhatikan secara benar.

pengaruh ssd pada komputer

Apakah keperluan yang akan digunakan pada komputer atau laptop tersebut? Apakah untuk melakukan editing atau yang lainnya. Jika anda melakukan editing, tentunya sudah harus beralih ke SSD. Bahkan jika anda ingin pengetikan yang lebih baik SSD bisa menjadi pilihan yang paling baik saat ini. Sebenarnya, seberapa pengaruh SSD pada komputer? Simak pembahasan lebih lengkapnya pada artikel ini.

Beberapa Pengaruh SSD Pada Komputer

Terdapat beberapa pengaruh dari SSD pada komputer yang membantu untuk kinerja menjadi lebih baik. Ini dia pengaruhnya:

Kinerja Menjadi Lebih Cepat

Banyak orang yang masih berpikiran bahwa HDD dan SSD sama halnya seperti penyimpanan saja. Padahal bukan seperti itu maksudnya, SSD memiliki performa yang lebih baik dibandingkan HDD. Dalam hal pembacaan setiap detiknya, SSD bisa jauh lebih cepat 3x lipat dibandingkan HDD. Inilah yang masih belum dipahami oleh orang lain.

Tidak heran, jika anda melihat komputer yang sudah menggunakan SSD akan memiliki kecepatan yang luar biasa saat digunakan. Dibandingkan dengan penggunaan HDD yang justru biasa saja dibandingkan dengan SSD ini. Untuk anda yang ingin performa komputer lebih baik, silahkan menggunakan SSD. Prosesor tipe rendah? No problem, sikat habis oleh SSD hehehe.

Lebih Tahan Guncangan

Cerita dari seorang teman yang dahulu laptopnya menggunakan HDD dan sering pulang kampung di jalanan yang tidak rata, apa akibatnya? Laptopnya ternyata menjadi sering Hang dan kadang black screen tidak mau masuk ke windowsnya. Setelah di teliti secara mendalam, ternyata dikarenakan masih menggunakan HDD yang terkenal rawan terhadap guncangan tersebut.

Berdasarkan info tersebut, mulailah menganti dengan SSD dan masih tetap dibawa saat pulang kampung menggunakan motor dengan jalan yang berlika-liku. Tetapi bagaimana, apakah tetap error? Ternyata tidak, masih tetap lancar jaya laptop tersebut digunakan. Ternyata inilah keunggulan dari SSD yaitu lebih tahan terhadap guncangan.

Performa Gaming Lebih Optimal

Para gamers yang masih menggunakan HDD, kasian deh Lo! Pasti akan merasakan Lag dan tidak nyaman saat menggunakan untuk bermain game. Terutama untuk anda yang senang bermain game berat pastinya membutuhkan performa yang optimal untuk bisa bermain game dengan menyenangkan.

Lalu, bagaimana cara untuk bisa lebih baik dalam bermain game? SSD merupakan solusi yang terbaik saat ini. Perpaduan antara RAM yang mumpuni dengan SSD akan sangat membantu untuk memberikan performa gaming pada komputer anda. Dijamin, dengan menggunakan SSD komputer anda akan sangat nyaman dan lancar dalam bermain game. Coba sendiri sensasinya!

Apakah Aman SSD Digunakan Jangka Waktu Lama?

Jawaban dari pertanyaan ini yaitu SSD sangat aman untuk digunakan dalam jangka waktu yang lama. Banyak orang yang berkata bahwa SSD tidak nyaman untuk jangka waktu lama. Ternyata hal ini tidak benar, selama ini sudah banyak orang yang menggunakan SSD dan bahkan sampai jangka waktu yang cukup lama.

Sudah banyak yang menggunakan SSD dan masih bisa digunakan dalam beberapa tahun. Pengalaman saya pribadi SSD ini sudah digunakan selama 3 tahun dan ternyata masih nyaman saja untuk digunakan. Bahkan saya menggunakan RAM 4 GB saja sudah bisa digunakan dengan baik untuk berbagai keperluannya. So, ingin mencoba?

Nah, begitulah ulasan lengkap mengenai pengaruh SSD pada komputer. Sekarang anda bisa memilih apakah ingin tetap menggunakan HDD atau ganti menjadi SSD? Pilihannya ada di diri anda sendiri. Kalau menurut kami, silahkan mencoba SSD dan rasakan sensasinya. Hehehe. Bingung dimana tempat ganti SSD yang sudah include Operating System Windows? Segera hubungi kami di 08988980246. Kami akan membantu anda pasang sampai siap untuk digunakan. Kami tunggu chat Anda!

3 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *